Anak-anak membutuhkan beragam nutrisi penting yang saling melengkapi untuk menyokong pertumbuh an mereka. Dengan demikian, bukan hanya satu atau dua vitamin saja yang mereka perlukan. Berikut adalah 5 jenis nutrisi yang lebih banyak dibutuhkan anak dalam masa pertumbuhannya.
1. Kalsium
Kalsium akan memaksimalkan pertumbuhan tulang dan kerangka, baik di masa kanak-kanak dan selanjutnya. Dalam jumlah yang cukup, kalsium dalam tubuh diperlukan untuk fungsi otot, detak jantung, dan pembekuan darah. Tubuh akan mengambil kalsium yang diperlukan dari tulang untuk menjaga kadar dalam darah. Ini sebabnya anak-anak memerlukan asupan kalsium yang cukup setiap hari.
Di usia remaja, anak perempuan membutuhkan kalsium yang cukup karena kekurangan mineral ini boleh berisiko rapuh tulang di usia lanjut. Berapa kalsium yang diperlukan oleh anak? Di usia 1-3 tahun, anak-anak perlu 500 mg, dan ketika menginjak usia 4-8 tahun kebutuhannya naik menjadi sekitar 800 mg. Kebutuhan ini boleh dipenuhi dari produk susu dan sayuran.
Keuntungan lain dari asupan kalsium yang cukup pada masa anak-anak adalah rendahnya kadar lemak tubuh.
2. Protein
"Protein adalah bagian dari setiap jaringan dalam tubuh karenanya sangat diperlukan anak," kata Sheah Rarback, direktur nutrisi dari Mailman Center for Child Development.
Protein memang menghasilkan kalori, namun sesungguhnya yang diambil tubuh adalah asam amino yang merupakan bahan mentah untuk membangun sel-sel dan jaringan serta komponen dalam seluruh proses tubuh, termasuk enzim dan hormon.
Protein boleh didapat dari produk hewani dan nabati. Protein hewani, terutama telur menyumbang asam amino esensial yang tidak boleh dibuat tubuh dan tidak terdapat dalam produk nabati.
3. Serat
Anak-anak membutuhkan serat seperti halnya orang dewasa memerlukannya. Penelitian menunjukkan mereka yang cukup memakan serat memiliki risiko terkena penyakit kencing manis lebih rendah, demikian juga halnya kolesterol tinggi. Pada anak-anak serat akan mencegah konstipasi dan mencukupi kebutuhan mereka akan vitamin dan mineral.
4. Antioksidan
Antioksidan, termasuk vitamin C, vitamin E, beta-karoten, dan mineral selenium, dalam satu dekade terakhir mendapat banyak perhatian dari para ilmuwan terutama akan manfaatnya dalam mencegah penyakit. Pada anak-anak, antioksidan juga berperan untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
Pada anak-anak, antioksidan boleh dipenuhi melalui makanan. Terutama buah-buahan dan sayuran berwarna cerah, seperti brokoli, buah ceri, bayam, tomato, dan masih banyak lagi.
5. Zat besi
Pertumbuhan anak-anak sangat dipengaruhi oleh kecukupan zat besi dalam tubuh mereka. Sel darah mereka memerlukan zat besi untuk membawa oksigen ke setiap sel dalam tubuh. Zat besi juga berperan penting dalam perkembangan dan fungsi otak.
Menurut Rarback, dampak buruk dari kekurangan zat besi pada otak anak mungkin tidak boleh diperbaiki.
Anak-anak berisiko tinggi kekurangan zat besi karena pertumbuhan mereka yang pesat sementara asupan mereka kurang. Sementara itu pada remaja putri yang mulai menstruasi juga kehilangan sel darah merah setiap bulannya. Kekurangan zat besi boleh memicu anemia.
Makanan, baik dari ternakkan atau tanaman mengandung zat besi. Akan tetapi zat besi yang berasal dari daging dan hewan laut lebih mudah diserap tubuh.Kompas
Jumat, 09 Desember 2011
Home »
BloggerCare.blogspot.com
» 5 Nutrisi Penting Untuk Anak-Anak
5 Nutrisi Penting Untuk Anak-Anak
00.50
No comments
Related Posts:
Atasi Dengan Cara Ini Apabila Sakit Pada Tengkuk Belakang Sering merasa sakit pada tengkuk belakang? Boleh jadi ini karena stress yang berulang pada leher akibat menahan telepon ke telinga terlalu lama. Whiplash atau tegang leher ini boleh menggambarkan leher keseleo atau tegang … Read More
Nyeri di Ms V Usai Bercinta? Atasi dengan..... Bercinta kadang boleh sangat menyakitkan bagi wanita. Nyeri pada V, rasa sakit, terbakar atau gatal boleh dialami wanita selama atau setelah berhubungan seksual. Jangan khawatir, obat 'rumahan' ini boleh dicoba untuk mengat… Read More
4 Perubahan Pada Tubuh Lelaki Dan Wanita Selamat Berhubungan Sks Saat melakukan hubungan seksual, banyak perubahan yang terjadi di dalam tubuh, mulai dari tekanan darah hingga hormon. Terapis seks menyebutnya dengan siklus respons-seksual, yang menjelaskan tentang apa yang terjadi di dal… Read More
Ms V Ada Bodyguard Alami yang Tak Kalah Ampuh dari Antibiotik Infeksi menular seksual paling banyak menyerang mereka yang berusia dewasa muda. Pada perempuan, dampaknya seringkali lebih parah karena boleh merusak organ seperti rahim, leher rahim, dan ovarium. Walau begitu, perempuan … Read More
10 Sebab Wanita Harus Berhenti Merokok Saat ini tidak hanya kaum laki-laki yang merokok, banyak perempuan yang juga memiliki kebiasaan tidak sehat ini. Padahal menurut penyelidik, risiko kesehatan terbesarnya justru ditanggung oleh wanita. Menurut sebuah penye… Read More
0 komentar:
Posting Komentar